Cara Menghentikan Rasa Cemburu
Cara Menghentikan Rasa Cemburu |
Berikut Cara Menghentikan Rasa Cemburu :
1. Kembangkan pandangan yang optimis tentang orang lain.
Cara Menghentikan Rasa Cemburu |
Pada akhirnya, kecemburuan merupakan tingkah laku yang didasari oleh rasa takut. Kamu menghabiskan banyak waktu mengkhawatirkan hal buruk yang belum terjadi dan mungkin tidak akan pernah terjadi. Sayangnya, Kamu justru menciptakan situasi di mana hal-hal buruk dapat terjadi karena perasaan-perasaan negatif Kamu. Ironis, bukan? Hal ini disebut "self-fulfilling prophecy". Jika Kamu percaya pada seseorang, yakinlah pada orang tersebut sepenuhnya. Orang yang baik pantas mendapat praduga tak bersalah.
2. Mengenali Perasaan Cemburu
Cara Menghentikan Rasa Cemburu |
Kenali situasi yang memicu perasaan cemburu Kamu. Kamu mungkin merasa cemburu saat Laki-laki atau perempuan yang Kamu sukai bergaul dengan orang lain, membuat Kamu merasa terabaikan. Sahabat Kamu tampaknya lebih suka menghabiskan waktu dengan orang lain. Salah satu orang tua Kamu mulai menghabiskan waktu dengan pasangan baru.
Salah satu anak Kamu tampaknya lebih suka bersama pasangan atau mantan pasangan Kamu dibandingkan dengan Kamu. Orang lain mendapat pengakuan yang pantas Kamu dapatkan di tempat kerja atau di sekolah, orang lain mendapat pujian atas sesuatu yang Kamu lakukan.
3. Milikilah pengharapan yang masuk akal
Cara Menghentikan Rasa Cemburu |
Tentang berapa banyak waktu yang dapat diberikan seseorang untuk Kamu. Jika anak atau pasangan Kamu tidak menghabiskan waktu sama sekali bersama Kamu, kecemasan Kamu dapat dibenarkan. Tetapi jika seseorang menghabiskan cukup banyak waktu bersama Kamu, dan Kamu masih merasa bahwa itu tidak cukup, berarti Kamu menuntut terlalu banyak.
Lihatlah diri Kamu sendiri. Apa yang membuat Kamu sangat tergantung sehingga Kamu tidak bisa bahagia kecuali seseorang yang special ini ada di dekat Kamu?
Kembangkan sayap dan habiskan lebih banyak waktu dengan orang lain, atau carilah aktivitas yang membuat Kamu senang. Kadang, yang Kamu butuhkan hanyalah merawat diri sendiri dengan lebih baik dan tidak memfokuskan seluruh energi Kamu pada orang lain.
4. Membasmi Kecemburuan dari Dalam
Cara Menghentikan Rasa Cemburu |
Dengarkan perasaan Kamu tanpa membesar-besarkan masalah. Perasaan Kamu mengatakan sesuatu yang berharga. Jika Kamu merasa cemburu, emosi Kamu sedang mengatakan bahwa sesuatu yang tidak Kamu sukai sedang terjadi. Sesuatu itu mungkin saja tidak akurat (Kamu akan belajar mengukur ini dengan cara membuka diri untuk menjelajahi perasaan tersebut), tetapi kadang reaksi intuitif Kamu memperingatkan Kamu bahwa ada sesuatu yang perlu Kamu perhatikan baik-baik.
Sekian dari artikel Cara Menghentikan Rasa Cemburu.
0 Response to "Cara Menghentikan Rasa Cemburu"
Post a Comment